Mahasiswa Pariwisata UIB Ikut Berpartisipasi dalam PkM Internasional Prodi Manajemen UIB Bersama Universiti Teknologi Malaysia di Panti Asuhan Tahfiz Al-Huffaz Batam

Penulis: Inne Dasilva Angel (2361011) | Editor: Ambarwulan, S.T.

Batam, 19 Oktober 2025 – Program Studi Pariwisata Universitas Internasional Batam (UIB) di bawah naungan Fakultas Bisnis dan Manajemen berpartisipasi dalam kegiatan Campus Visit to Universitas Internasional Batam and the Community Service Program “Sanjung Kasih Mahasiswa 5.0: Merentas Nusantara, Menyulam Kemanusiaan” yang diselenggarakan bersama Universiti Teknologi Malaysia (UTM). Kegiatan ini berlangsung pada Minggu, 19 Oktober 2025, pukul 08.30 hingga 12.45 WIB di Panti Asuhan Tahfiz Al-Huffaz Batam, beralamat di Jl. Tiban I No.23 Blok D, Patam Lestari, Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diprakarsai oleh Program Studi Manajemen sebagai tuan rumah, dan turut melibatkan seluruh program studi di bawah naungan Fakultas Bisnis dan Manajemen UIB. Acara ini dihadiri oleh Dr. Dewi Khornida Marheni, S.E., M.M. selaku Dekan Fakultas Bisnis dan Manajemen UIB; Andina Fasha, S.IP., M.M. selaku Kepala Program Studi Manajemen; Badriatul Mawadah, S.E., M.M. selaku Sekretaris Program Studi Manajemen; Erizal Wibisono Santoso, S.Ak., M.Acc. selaku Sekretaris Program Studi Akuntansi; Singgih Bayu Indra Hermawan, S.Tr.Ak., M.Akun. selaku dosen Akuntansi; serta Prof. Dr. Oda I. B. Hariyanto, M.Si. selaku Guru Besar Fakultas Bisnis dan Manajemen dari Program Studi Pariwisata. Dari pihak UTM turut hadir Dr. Zulfabli Bin Hasan bersama rombongan mahasiswa Universiti Teknologi Malaysia.

Kegiatan ini juga melibatkan mahasiswa dari Program Studi Manajemen dan Program Studi Pariwisata UIB, di antaranya Ellysia Augris (2446006) dan Sheren Florencia (2546001) yang mewakili mahasiswa Pariwisata UIB. Kolaborasi lintas program studi ini mencerminkan semangat sinergi positif di lingkungan Fakultas Bisnis dan Manajemen dalam memperkuat nilai sosial, kemanusiaan, dan kepedulian lingkungan.

Selama kegiatan berlangsung, mahasiswa UIB dan UTM bersama anak-anak Panti Asuhan Tahfiz Al-Huffaz melakukan penanaman bibit tanaman sebagai simbol kepedulian terhadap lingkungan dan keberlanjutan. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bapak Saenuri, S.Pd.I. selaku Ketua Panti Asuhan Tahfiz Al-Huffaz, yang menyambut baik kegiatan ini sebagai bentuk perhatian dan dukungan terhadap perkembangan anak-anak di panti.

Melalui kegiatan Sanjung Kasih Mahasiswa 5.0: Merentas Nusantara, Menyulam Kemanusiaan, Program Studi Manajemen sebagai tuan rumah bersama Program Studi Pariwisata dan seluruh sivitas Fakultas Bisnis dan Manajemen UIB menunjukkan komitmen untuk memperkuat kerja sama internasional sekaligus menumbuhkan empati sosial melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Sinergi antara Universitas Internasional Batam dan Universiti Teknologi Malaysia ini menjadi langkah nyata dalam mempererat hubungan antaruniversitas serta menanamkan nilai kemanusiaan dan keberlanjutan kepada para mahasiswa.

Program Sarjana Pariwisata

Universitas Internasional Batam

Baloi-Sei Ladi, Jl. Gajah Mada, Tiban Indah, Kec. Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau 29426
(0778) 7437111
Temukan kami

Telusuri