ELE Alumni Share Their Professional Teaching Experiences in ELE–MNI Series #1 Teaching with Passion

Penulis: Nafa Indah Sasmi, S.Pd. | Editor: Ambarwulan, S.T.

Batam, 23 November 2025 — Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Internasional Batam bersama ELE-MNI sukses menyelenggarakan kegiatan ELE–MNI Series: From Campus to Career – Inspiring Journeys of ELE Alumni Series #1: Teaching with Passion secara daring melalui Zoom Meeting pada pukul 10.00–12.00 WIB. Kegiatan ini menjadi ruang inspiratif bagi mahasiswa ELE UIB untuk mengenal lebih dekat perjalanan karier alumni serta mempelajari praktik nyata dunia kerja khususnya di bidang pengajaran.

Kegiatan dibuka dengan sambutan dari Annisa Salsabila, S.Pd., Ketua ELE-MNI, yang menekankan pentingnya peran jaringan alumni dalam membimbing mahasiswa menuju kesiapan karier. Ia menyampaikan bahwa sharing pengalaman langsung dari para alumni merupakan bekal berharga bagi mahasiswa untuk memahami dinamika profesi sekaligus membangun motivasi sejak dini.

Sesi berbagi pengalaman menghadirkan tiga alumni yang kini aktif berkarier sebagai pendidik, yaitu Tiara Sonita, S.Pd. (ELE 2019) yang saat ini merupakan Guru Bahasa Inggris di Rainbow Kids Learning Center, Vanesse Goh, S.Pd. (ELE 2020), Guru Bahasa Inggris di SMPS Ansvin School, dan Dea Punjung Sari, S.Pd. (ELE 2019), Guru Bahasa Inggris di SDS Globe National Plus 3. Masing-masing pembicara memberikan perspektif yang berbeda mengenai pengajaran, tantangan di awal karier, dan bagaimana membangun karakter guru profesional.

Salah satu materi yang menarik perhatian peserta berasal dari paparan Tiara Sonita melalui topik “Teaching Young Learners with Heart.” Tiara menjelaskan strategi dan pendekatan yang efektif dalam mengajar anak-anak, khususnya di lembaga non-formal, seperti pembelajaran berbasis kesenangan (fun learning), penggunaan aktivitas Montessori, pengembangan karakter, hingga pentingnya kolaborasi antara guru dan orang tua. Ia menekankan bahwa anak-anak belajar lebih optimal ketika mereka merasa aman, senang, dan terlibat dalam aktivitas yang memungkinkan eksplorasi serta pengembangan motorik, sensorik, dan kognitif. Tiara juga menggarisbawahi bahwa guru masa kini perlu adaptif dan kreatif dalam merancang media pembelajaran interaktif agar anak-anak termotivasi sepanjang proses belajar.

Selain itu, para pembicara lain juga membagikan pengalaman mereka dalam menghadapi tantangan pengajaran, mengelola kelas yang terdiri dari siswa dengan kemampuan berbeda, serta menerapkan pendekatan personal dalam membangun hubungan positif dengan siswa. Para mahasiswa sangat antusias, terbukti dari banyaknya pertanyaan mengenai teknik mengajar, persiapan menghadapi dunia profesional, dan tips meningkatkan performa mengajar.

Acara ditutup dengan pesan untuk terus menumbuhkan passion dalam mengajar, serta ajakan untuk mengikuti seri berikutnya dari ELE–MNI “From Campus to Career”, yang akan hadir dengan tema dan pembicara alumni lainnya. Kegiatan ini diharapkan dapat membuka wawasan mahasiswa mengenai dunia kerja sekaligus memotivasi mereka untuk terus berproses, beradaptasi, dan mempersiapkan diri menjadi pendidik yang inspiratif.

Satu kalimat penutup yang sangat membekas datang dari salah satu alumni yang hadir. Vanesse Goh membagikan sebuah ungkapan yang mungkin telah sering kita dengar, yaitu “Buku adalah Jendela Dunia.” Namun, ia kemudian menambahkan sebuah pertanyaan yang menggugah, “Tapi siapa lagi yang membukakan jendela tersebut?” Jawabannya, kata Vanesse, adalah guru—karena buku memang jendela dunia, tetapi tanpa guru yang mengarahkan, membuka pintu pemahaman, serta menuntun perjalanan belajar, jendela itu hanya akan tetap tertutup. Guru-lah yang menghadirkan cahaya pertama, memberi makna, dan membantu siswa melihat dunia dalam perspektif yang lebih luas.

ELE–MNI Series #1 berhasil memberikan wawasan praktis mengenai profesi guru, baik dari sisi metodologi, tantangan lapangan, strategi mengajar, maupun pengembangan karakter. Dengan hadirnya alumni-alumni inspiratif, kegiatan ini membawa dampak positif dalam menumbuhkan kepercayaan diri dan motivasi mahasiswa ELE UIB untuk mengejar karier di dunia pendidikan dengan penuh semangat dan kreativitas.

Sebagai penutup, ELE UIB menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh guru dan calon guru yang terus menyalakan cahaya pengetahuan di mana pun mereka berada. Selamat Hari Guru! Terima kasih telah menjadi sosok yang membukakan jendela dunia bagi setiap generasi.

Program Sarjana Pendidikan Bahasa Inggris

Universitas Internasional Batam

Baloi-Sei Ladi, Jl. Gajah Mada, Tiban Indah, Kec. Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau 29426
(0778) 7437111
Temukan kami

Telusuri