Penulis: Kelompok P2K2 Istana Siak | Editor: Ambarwulan, S.T.
Batam, 30 November 2025 – Mahasiswa Universitas Internasional Batam yang berupa mahasiswa Kelompok P2K2 Istana Siak mengunjungi Panti Asuhan Bahtra Nuh dalam rangka melakukan bakti sosial. Panti Asuhan Bahtra Nuh terletak di Ruko Bukit Golf B3 No.5, Sei Pancur, Batam. Kunjungan ini dilakukan dalam beberapa rangkaian kegiatan. Panti asuhan ini berisikan 29 anak, serta dua pengurus panti.

Gambar 1. Foto Bersama Mahasiswa/I Bersama anak panti asuhan
Kegiatan kunjungan ini diterima dengan baik oleh pihak panti asuhan. Dalam kunjungan ini telah disusun beberapa sesi kegiatan oleh kelompok istana siak. Kelompok istana siak 1 membawakan acara berupa paparan materi terkait pengelolaan sampah. Kegiatan dilanjutkan oleh kelompok istana siak 2 dengan dimainkannya permainan yang menarik sehingga suasana menjadi lebih hangat dan meriah. Kegiatan ini ditutup oleh kelompok istana siak 3 dengan dilakukannya pojok literasi Bersama-sama.

Gambar 2. Pemaparan Materi Edukasi Pengelolaan Sampah
Pada awal acara ini, kelompok istana siak memulai dengan pemberian materi terkait pengelolaan berbagai jenis sampah. Pemberian materi ini disampaikan dengan tujuan dapat memberikan edukasi yang baik dalam menjaga lingkungan sejak dini. Metode yang digunakan dalam penyampaian materi tidak terlalu berat bagi anak SD. Sehingga edukasi yang dilakukan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Gambar 3. Permainan Games Seru
Setelah mengadakan sosialisasi mengenai pengelolaan sampah, tim pelaksana juga mengadakan rangkaian permainan edukatif bagi anak-anak panti asuhan. Kegiatan ini dilaksanakan untuk menciptakan suasana yang interaktif serta memperkuat keterlibatan anak-anak dalam aktivitas yang mendukung perkembangan sosial mereka.
Tim pelaksana membuat berbagai game seperti, permainan menebak gerakan, permainan oper benda dengan musik, dan juga permainan mengambil barang yang menguji kecepatan dan kefokusan mereka. Permainan ini mendapatkan respon yang sangat positif. Banyak manfaat yang bisa didapatkan dari bermain permainan ini, yaitu anak-anak belajar untuk berkomunikasi non-verbal saat menebak gerakan, kefokusan, kerjasama tim, bersaing dengan sportifitas dan saling menghargai teman. Anak-anak serta tim pelaksana mengikuti kegiatan permainan ini dengan antusias, serta berani berinteraksi satu sama lain.
Kegiatan ini juga menjadi kesempatan bagi tim pelaksana untuk mempererat hubungan dengan anak-anak yang di panti asuhan. Kedepannya, program serupa diharapkan dapat dilanjutkan dengan bentuk kegiatan yang lebih variatif dan berkesinambungan.

Gambar 4. Kegiatan Pojok Literasi
Rangkaian kegiatan terakhir dari kelompok istana siak ialah pojok literasi. Kegiatan ini dilakukan dengan harapan dapat menambah wawasan ataupun minat anak-anak dalam membaca dan memahami isi dari buku-buku. Dalam kegiatan ini, tim pelaksana akan membantu anak-anak yang masih belum bisa dengan aktif dalam membaca. Kegiatan ini juga dilakukan bersamaan dengan games yang bertujuan untuk melatih keberanian dan skill literasi anak-anak.
Setelah serangkaian kegiatan ini terlakasanakan dengan lancer, tim pelaksana juga menyiapkan sembako sebagai bentuk kepedulian dan silatuhrami terhadap anak-anak panti. Pemberian ini sangat diharapkan dapat memberikan kehangatan kepada anak panti. Kunjungan ini tidak hanya dilakukan semata-mata , melainkan sebagai bentuk terjalinnya ikatan persaudaraan sebangsa dan senegara. Dengan kunjungan ini, kami dapat setidaknya memberikan kepedulian dan kehangatan disela-sela waktu ini.
Biro Pengembangan Mahasiswa dan Alumni
Universitas Internasional Batam


