Penulis: Ade Jaya Saputra, S.T., M.Eng. | Editor: Ambarwulan, S.T.
Pada hari Rabu, tanggal 10 September 2025 sampai dengan Selasa, tanggal 24 September 2025, bertempat di Kecamatan Sei Beduk, telah dilaksanakan rangkaian kegiatan Survey Lapangan bersama Habitat Indonesia/Habitat for Humanity dengan melibatkan mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Internasional Batam (UIB) sebagai Enumerator.
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk melakukan validasi dan verifikasi kondisi rumah masyarakat di wilayah Kecamatan Sei Beduk serta sebagian wilayah Sagulung. Validasi ini penting agar data yang dikumpulkan dapat akurat dan sesuai dengan standar Habitat Indonesia, sehingga nantinya dapat dijadikan dasar dalam perencanaan program perbaikan maupun pembangunan rumah layak huni bagi masyarakat yang membutuhkan. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan pengalaman langsung bagi mahasiswa dalam mengaplikasikan pengetahuan teknik sipil ke dalam kegiatan sosial berbasis masyarakat.
Kegiatan dimulai pada tanggal 10 September 2025 dengan pengenalan, pengarahan, dan pembekalan oleh pihak Habitat Indonesia. Pada sesi ini, mahasiswa mendapatkan arahan teknis mengenai metode survey, etika komunikasi dengan masyarakat, serta tata cara pencatatan data di lapangan. Selanjutnya, pada tanggal 12 hingga 14 September 2025 dilaksanakan proses validasi dan verifikasi fase 1 (CCC) di wilayah Sei Beduk dan Sagulung. Kegiatan ini melibatkan koordinasi langsung dengan Ketua Kecamatan Sei Beduk serta para Ketua RW untuk memastikan kelancaran proses pengumpulan data.
Pada tanggal 15 hingga 16 September 2025, Enumerator melaksanakan analisis data fase 1 (CCC) yang hasilnya kemudian dituangkan dalam laporan awal pada tanggal 17 September 2025. Tahap ini memberikan gambaran mengenai kondisi awal rumah masyarakat serta membantu menentukan langkah lanjutan.
Berikutnya, pada tanggal 18 hingga 22 September 2025 dilaksanakan proses validasi dan verifikasi fase 2 yang mencakup seluruh wilayah Kecamatan Sei Beduk. Tahap ini dilakukan lebih menyeluruh untuk memperdalam data yang telah diperoleh pada fase sebelumnya. Setelah seluruh data terkumpul, dilaksanakan analisis data fase 2 pada tanggal 23 September 2025, dan akhirnya disusun laporan final pada tanggal 24 September 2025 yang merangkum hasil survey secara komprehensif.
Selama pelaksanaan, kegiatan ini berjalan dengan baik, tertib, dan lancar berkat sinergi antara mahasiswa Teknik Sipil UIB sebagai Enumerator dengan pihak Habitat Indonesia. Dukungan dari Kecamatan Sei Beduk beserta jajaran RW setempat juga memberikan kontribusi besar dalam kelancaran survey ini.
Melalui kegiatan ini, diharapkan mahasiswa dapat memperoleh pengalaman nyata dalam survey lapangan sekaligus menumbuhkan kepedulian sosial terhadap masyarakat, sementara bagi Habitat Indonesia, hasil survey ini akan menjadi dasar dalam perencanaan program yang lebih tepat sasaran.
Program Sarjana Teknik Sipil
Universitas Internasional Batam