Menjembatani Peluang: Meeting dengan Indonesia Placement International

A group of people in a conference room AI-generated content may be incorrect.

Senin, 10 Maret 2025 – Universitas Internasional Batam (UIB) mengadakan pertemuan dengan Indonesia Placement International di Grand Center (GC), UIB. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Biro International Relations Office (IRO) UIB, Theodesia Lady Pratiwi, S.Pd., M.Hum., serta Kepala Program Studi Pariwisata, Dame Afrina Sihombing, S.E., M.M. Dari pihak Indonesia Placement International, hadir dua perwakilan, yaitu Angela Giovani dan Christly Disya yang keduanya berperan sebagai Placement Supervisor.

Pertemuan ini bertujuan untuk memperkenalkan peluang magang di Amerika Serikat bagi mahasiswa Pariwisata UIB, khususnya di industri perhotelan dan restoran. Ms. Theodesia membuka diskusi dengan memberikan gambaran umum tentang Batam dan UIB, sebelum dilanjutkan dengan presentasi dari tim Indonesia Placement International yang menjelaskan detail program magang yang mereka tawarkan.

A group of people in a room with a projector screen AI-generated content may be incorrect.

Diskusi berlangsung interaktif, dengan berbagai pertanyaan yang diajukan oleh perwakilan UIB, termasuk Ibu Dame Afrina yang menyoroti proses registrasi program, pengajuan visa, hingga aspek penting lainnya terkait keberangkatan mahasiswa ke luar negeri. Kedua Placement Supervisor dari Indonesia Placement International memberikan penjelasan mendetail mengenai langkah-langkah yang perlu ditempuh oleh calon peserta magang.

A group of women standing in front of a sign AI-generated content may be incorrect.

Sebagai penutup, meeting ini diakhiri dengan pertukaran suvenir antara kedua belah pihak, sebagai simbol kerja sama yang baik antara UIB dan Indonesia Placement International. Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan semakin banyak mahasiswa Pariwisata UIB yang mendapatkan pengalaman kerja internasional yang berharga.

“Program ini membuka peluang bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman industri nyata di luar negeri, menjadi batu loncatan menuju karier global,” ujar salah satu Placement Supervisor.

 

Kantor Urusan Internasional

Universitas Internasional Batam

Baloi-Sei Ladi, Jl. Gajah Mada, Tiban Indah, Kec. Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau 29426
(0778) 7437111
Temukan kami

Telusuri