Kegiatan Open House Prodi Biologi UIB Dikunjungi SMKN 1 Tanjung Pinang dan SMAN 12 Batam

Penulis: Kevin Dhiyo Fazilki (2432060) | Editor: Ambarwulan, S.T.

Gambar 1. SMKN 1 Tanjung Pinang

Universitas Internasional Batam (UIB) kembali menyelenggarakan kegiatan Open House pada Kamis, 18 September 2025 lalu. Kegiatan tersebut dihadiri oleh dua sekolah, yaitu SMKN 1 Tanjungpinang dan SMAN 12 Batam.

Rangkaian kegiatan dimulai pada pukul 10.00–12.00 WIB dengan kunjungan dari siswa kelas XI SMKN 1 Tanjung Pinang. Rombongan berjumlah total 91 orang yang terdiri dari 85 siswa jurusan Akuntansi dan 6 guru pendamping. Program Studi Biologi Universitas Internasional Batam memperkenalkan profil program, prospek kerja lulusan, dosen pengajar, serta kurikulum yang ditawarkan melalui sesi di Laboratorium Biologi Molekuler UIB, yang berlangsung dalam suasana penuh semangat dan antusiasme (Gambar 1).

Gambar 2. SMAN 12 Batam

Siangnya, pukul 13.00–16.00 WIB, giliran SMAN 12 Batam kelas XII yang hadir. Sebanyak 286 siswa dari jurusan IPA dan IPS mengikuti kegiatan Open House UIB. Para siswa diajak mengenal lebih dekat fasilitas laboratorium serta dijelaskan bagaimana praktik pembelajaran dan penelitian dilakukan di UIB. Kegiatan ini disambut dengan antusiasme tinggi, terlihat dari interaksi aktif para siswa selama sesi berlangsung (Gambar 2).

Melalui kegiatan Open House ini, UIB berharap dapat memberikan wawasan baru mengenai berbagai program studi yang ada, serta menginspirasi para siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Kegiatan ini menjadi langkah penting dalam mempererat hubungan antara UIB dengan sekolah-sekolah di Kepulauan Riau, sekaligus sebagai upaya memperkenalkan potensi akademik dan pengembangan karier yang dapat diperoleh mahasiswa di Universitas Internasional Batam.

Gambar 3 & 4. Suasana Kegiatan Open House Prodi Biologi

Baca Juga Kegiatan Open House dan Kegiatan lain Prodi Biologi UIB di sini.

Program Sarjana Biologi

Universitas Internasional Batam

Baloi-Sei Ladi, Jl. Gajah Mada, Tiban Indah, Kec. Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau 29426
(0778) 7437111
Temukan kami

Telusuri