Membidik Reputasi Global: Strategi Universitas Internasional Batam Menuju Akreditasi Unggul

Penulis: Suci Changyoni Putri (2241298) | Editor: Ambarwulan, S.T.

A group of people standing in a room

AI-generated content may be incorrect.

Universitas Internasional Batam (UIB) sukses menggelar workshop bertajuk “Mewujudkan Reputasi Internasional melalui Akreditasi Unggul” pada Jum’at 17 Januari 2025 di Aula Gedung B, Lt. 2 UIB. Kegiatan ini bertujuan untuk membahas strategi peningkatan mutu akademik dan tata kelola perguruan tinggi dalam rangka mencapai standar akreditasi unggul. Acara ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk pimpinan universitas, tim task force akreditasi, serta akademisi juga turut hadir.

Workshop diawali dengan sambutan dari Rektor UIB, Dr. Iskandar Itan, yang menekankan pentingnya akreditasi unggul dalam meningkatkan daya saing global institusi pendidikan. Dalam kesempatan ini, ia mengajak para ahli untuk memberikan masukan terkait aspek yang perlu dilengkapi serta kekurangan yang harus diperbaiki demi mencapai reputasi unggul. “Kami sangat mengharapkan masukan dari para ahli mengenai apa saja yang harus dilengkapi dan kekurangan yang harus dibenahi untuk mencapai reputasi unggul,” ujarnya. Ia juga menyambut kehadiran narasumber dan moderator yang turut berpartisipasi dalam diskusi ini.

Lebih lanjut, Rektor UIB menegaskan harapannya agar seluruh sivitas akademika mendapatkan pemahaman yang lebih baik dalam menyusun langkah strategis menuju universitas bereputasi internasional. “Kami mengharapkan semua sivitas di UIB mendapat gambaran yang lebih baik lagi untuk melengkapi upaya kita menjadi universitas bereputasi internasional dengan akreditasi unggul yang telah lama menjadi cita-cita kita,” ungkapnya.

Selanjutnya, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah VII, Dr. H. Nopriadi, S.K.M., M.Kes, menyampaikan paparan mengenai pentingnya tata kelola universitas yang baik sebagai faktor kunci dalam mencapai reputasi internasional. Ia menjelaskan bahwa kepemimpinan yang efektif akan mampu menjembatani berbagai kepentingan dan menciptakan visi masa depan yang jelas bagi institusi.

Sesi utama workshop menghadirkan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi, Prof. Dr. Ir. Ari Purbayanto, M.Sc., yang membahas strategi percepatan akreditasi unggul. Materi yang dipresentasikan mencakup aspek peningkatan mutu akademik, penguatan kerja sama internasional, optimalisasi sumber daya, serta implementasi standar global yang lebih ketat.

Selain sesi pemaparan, acara ini juga menyediakan forum diskusi interaktif antara tim task force akreditasi Universitas Internasional Batam dengan para narasumber. Para peserta mendapatkan wawasan lebih mendalam mengenai tantangan yang dihadapi dalam proses akreditasi serta solusi praktis yang dapat diterapkan untuk mempercepat pencapaian akreditasi unggul.

Workshop ini berlangsung dengan penuh antusiasme, para peserta aktif berdiskusi dan berbagi pengalaman terkait tantangan dan peluang dalam proses akreditasi perguruan tinggi. Banyak pertanyaan diajukan mengenai implementasi kebijakan akreditasi serta langkah konkret yang dapat diambil oleh institusi pendidikan untuk mempercepat pencapaian status unggul. Beberapa pertanyaan yang diajukan peserta meliputi “Bagaimana praktik, berdasarkan apa yang telah Prof. Ari lihat, karena kami memang sudah berupaya menjalankan audit setiap tahun, tindak lanjut, dan lain-lain. namun jika mungkin ada praktik baik yang bisa Prof berikan untuk bisa menjamin PPEPP ini berjalan, mungkin bisa di-sharing,” ujar salah satu peserta. Pertanyaan lainnya yang diajukan peserta adalah “Pandangan dari Prof dalam pengelolaan Pendidikan untuk naik ke akreditasi internasional itu seperti apa?”

Dengan terselenggaranya workshop ini, UIB semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan kualitas akademik dan memperluas jaringan internasional. Langkah konkret yang dihasilkan dari diskusi ini diharapkan dapat menjadi pedoman bagi institusi dalam mencapai akreditasi unggul dan reputasi global yang lebih baik. Ke depan, UIB akan terus mengadakan kegiatan serupa guna mendukung visi sebagai institusi pendidikan unggulan di tingkat internasional.

Lembaga Penjaminan Mutu Internal

Universitas Internasional Batam

Baloi-Sei Ladi, Jl. Gajah Mada, Tiban Indah, Kec. Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau 29426
(0778) 7437111
Temukan kami

Telusuri